Direktur Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah (Dirjen PHU) Hilman Latief meminta jajarannya untuk menjadi ujung tombak dalam penyampaian nilai-nilai moderasi beragama di mana pun berada.
Hal ini disampaikan Hilman saat membuka Orientasi Pelopor Penguatan Moderasi Beragama Ditjen PHU Tahun 2022 di Hotel Padjadjaran Suites & Convention Center, Kota Bogor, Jawa Barat.
“Penyelenggaraan ibadah haji mengajarkan kita tentang pentingnya untuk saling respect, menghormati orang lain, kita juga diuji bagaimana kita menerapkan sikap moderat dan adil,” tuturnya melansir dari situs resmi kemenag,go.id, Selasa (20/09/2022).
“Harapannya sikap moderat ini bisa lebih jauh kita bawa ke dalam perilaku beragama, berbangsa, dan bernegara. Kita berharap para peserta setelah kegiatan ini dapat menjadi ujung tombak moderasi beragama khususnya di lingkungan sendiri dan juga Ditjen PHU,” harapnya.
Hilman menjelaskan konsep moderasi yang disebutkan di dalam Al-Qur’an. Menurutnya, Al-Qur’an sudah menyebut satu konsep yang relevan dengan masyarakat moderat, yaitu: ‘masyarakat pertengahan’. Ummatan wasathan, atau “umat di tengah-tengah”, sambung Hilman, merupakan konsep yang ditafsirkan relevan dengan perilaku adil dan seimbang dalam indikator moderasi beragama.
“Dalam QS. Al-Baqarah Ayat 143 disebutkan mengenai umat yang berada di tengah-tengah (ummatan wasathan). Yaitu umat yang bisa mengayomi, merangkul, serta menjalin hubungan baik dengan orang-orang di sekitarnya. Dalam tafsir, ummatan wasathan ini adalah umat pilihan dan terbaik yang mampu bersikap adil dan seimbang, baik dalam keyakinan, pikiran, sikap maupun perilaku,” sambung Hilman.
Staf Khusus Menteri Agama Ishfah Abidal Aziz yang turut hadir menyampaikan, kegiatan orientasi pelopor ini bertujuan membentuk role model moderasi beragama. Melalui kegiatan ini, diharapkan dapat terbentuk ASN yang mempunyai cara pandang, sikap, dan praktik beragama yang moderat dan menaati konstitusi.
Orientasi Pelopor Penguatan Moderasi Beragama Ditjen PHU Tahap 2022 ini digelar selama empat hari, mulai 19 sampai dengan 22 September 2022. Acara ini dihadiri oleh 50 orang pejabat eselon 3 dan 4 serta pejabat fungsional yang setara di lingkungan Ditjen PHU.
Turut hadir, Kepala Bagian Perencanaan dan Humas Ditjen PHU sekaligus Ketua Tim Pelaksana, Slamet, serta tim fasilitator dari Pokja Penguatan Moderasi Beragama Kementerian Agama RI.
Sumber : https://www.kemenag.go.id/